Seragam

flo in the glass

Semoga kerudung panjangnya nggak cuma ‘seragam’ sekolah saja. Semoga baju longgarnya nggak cuma ‘aturan’ pondok saja. Semoga anti jiponnya bukan karena takut ustad.

Semoga menutup auratnya karena Allah. Semoga Akhlak mulianya mencontoh Rasulullah. Semoga Allah memudahkan langkah kita. Menjadikan kita manusia beradab, berilmu, dan menyebar manfaat.

….

Semoga ada kami disetiap do’a kalian, sama halnya seperti ada kalian disetiap do’a kami.

-Nasihat buat diri yang penuh kekurangan ini, umumnya untuk kita semua-

Memandang wajah wajah bingung

What did you do when your students stare at you with their speechless calm eyes?

class

Tahu apa yang paling sulit dari belajar fisika? Ada. MENGAJAR FISIKA. Belajar aja susah, bikin diri sendiri ngerti aja susah apalagi bikin orang lain ngerti, ya kan?

Jadi guru itu tidak usah punya niat bikin pintar orang. Nanti kamu hanya marah-marah ketika melihat muridmu tidak pintar. Ikhlasnya jadi pintar. Yang penting niat menyampaikan ilmu dan mendidik yang baik. Masalah muridmu kelak jadi pintar atau tidak, serahkan pada Allah. Didoakan saja terus menerus agar muridnya mendapat hidayah. [Kiai Hj. Maemun Zubair]

Kita mengajar manusia, yang punya kemampuan beda-beda. Tidak akan pernah bisa distandarkan dengan angka. Setiap anak itu berharga, jangan pernah lupa bahwa Allah memberi kelebihan dan kekurangan. Tidak masalah jika nilai di bawah kkm. Sementara kkm adalah standar buatan manusia, sedangkan kita cukup memakai standar Allah saja.

Tapi bukan berarti kita diam begitu saja, tanpa usaha apapun. Sebagai guru misalnya, hanya datang, duduk, mengajar sekenanya. Biarkan saja murid-murid tidak paham, toh bisa jadi apa yang kita ajarkan tidak bermanfaat untuk hidup mereka. Guru sudah merasa cukup dan tidak mau mengupgrade diri. Bagiku itu sama saja dengan MENYERAH. Jangan menyalahkan anak-anak pun menyalahkan keadaan. Kita berkoar supaya anak-anak terus berjuang, nah kitanya menyerah. Tidak memperbaiki diri. Nonsense.

Meskipun kelak fisika tidak akan terpakai dalam hidupmu, tapi belajarlah satu hal, bahwa kita jangan pernah menyerah. Sesulit apapun soal yang kau hadapi. Jangan lari. Analisa dulu, variabel apa yang diketahui. Analisa apa yang dicari. Lalu jawab dengan sistematis berdasarkan rumus-rumus yang ada.

Kita semua anak-anak istimewa. Jika bukan ini kelebihan kita maka jangan pernah berhenti mencari. Jangan pernah berhenti belajar. Jangan lepas dari buku. Jangan lupa berkarya dan memberi manfaat sebanyak-banyaknya. Let’s spread the positive energy.

So for me, a plan before teach is a must. Harus selalu belajar sebelum mengajar. Membuat inovasi dan kreasi. Untukmu yang berpikir kalau guru sekedar datang lalu mengajar, itu SALAH. Diamnya adalah sebuah rencana. Apalagi fisika. Mapel paling dibenci anak IPA sepanjang masa. Kita harus memutar otak untuk menyederhanakan kalimat kita biar sampai dengan tepat.

Jadi yaa, sudah biasa lah memandang wajah-wajah penuh tanda tanya dari depan. And you know, itu adalah ekspresi terimut dari anak-anak.

IMG_1653
Enjoying sunday with 11 Smart 2 
to5
My very first alfalah student. Now they should be 12 graders.

Bismillaah.